Berita Terpopuler

Cerita Ayuk, Saat OMB ITS

30.9.08
Setelah masa kuliah di mulai, aku coba kirim email ke beberapa alumni SMAdaBo yang diterima di PTN/PTS. Saya pengen dengar kesan mereka selama mengikuti OSPEK di kampus mereka masing-masing. Berikut adalah Cerita Ayu Fatima Alumni SMAdaBO Kelas XII IA 2 (Class ID).

ITS-Aku mau crita soal pengkaderan,,populernya OSPEK. Tapi kalau di ITS ga'ada istilah ospek, adanya OMB (Orientasi Mahasiswa BAru). Pengkaderannya mulai tanggal 21-24 Agustus. Empat hari rasanya seperti empat tahun.......hehe,terlalu hiperbola ya?

Hari pertama masih perkkenalan sama kakak - kakak seniornya,,setelah perkenalan barulah beraneka macam tugas. Tugasnya harus buat keplek (ID), kepleknya harus berwarna sama se'angkatan, g' boleh sedikitpun warna yang beda. dengan model gambar keplek yang rumit, sampai tengah malam baru selesai.

Hari kedua, setengah 6 harus sudah sampai kampus, keplek yang ditugaskan sudah jadi, tapi tetep aja dapat bentakan keras dari para senior, karena warna keplek yang tidak sama,,bentakan terus dan bentakan terus pokoknya,,alasanya sih, karena kita satu angkatan,harus kompak, harus sama, gak bolaeh egois, yang akhirnya satu angkatan disuruh membuat lagi sampai semua sama persis.
Lalu waktu sore mau pulang dapat tugas Lagi, ini malah lebih banyak, harus pakai kaos sama satu angkatan, sama warna( biru dongker) sama pola,sama model, dan harus ada logo jurusan (statistika '08),selain itu disuruh pakai celana jeans biru dongker, bawa tas kresek biru, buku sampul biru, pulpen biru, gelas biru,(wah....semua serba biru, tepat sekali sama warna kesukaanQ, tp??) dan juga disuruh bawa air 1,5 L, trus memakai sepatu cets hitam.
Hari itu pulang jam 5 sore, kami seangkatan berniat mengkoordinir tugas jadi satu supaya sama,tapi waktu mau mengkoordidir itu, kita dah disuruh pulang sama seniornya, alasannya kalau mau membahas penugasan jangan di kampus, harus di luar kampus. Akhirnya, kita seangkatan pergi ke salah satu temen yang rumahnya gak jauh sama ITS,,wduh...pokoknya ribet 176 manusia berkumpul jadi satu, untung aja di deket sana ada semacam balai RW, jadi ya cukup lah untuk menampung. Akhirnya jam 12 malam baru pulang,bener - bener cuapek dech........

---------
Huuuuuuuuuuuuuuuuuuhhhhhhhhhhhhhhhhhhhh..........rasane pengen cepet - cepet mudik pak...!! pengen pulang, tidur di kasur, nonton TV,ngotak ngatik komputer,,,tidurrrrrrrrrrr........


Y' ALLAh pak, disini kan aQ di jurusan statistik,,yang intinya kuliah itu mata kuliahnya mengenai peluang,,tapi pak, masalah peluang koq rodo' dong rodo' gak, dosenQ terlalu up to date,,g' boleh nyatat, Pokoknya memperhatikan pada saat kuliah, apalagi kul'nya pake LCD, dengan ditampilkan berbagai macam indahnya slide…. Jadi ngantuk pak kalau kuliah… Akhirnya ketinggalan jauh ma kelas satunya. Yang kelas satunya dosennya itu kaya' bu erni… Tiap hari kuis, tiap hari dapat telur :) tapi kelasQ tidaaaaaaaaaaakkkkkkkk.

Ta'kirain LHo pak, kuliah itu nyantai,,tapi mualah kok gini yow…???????

Q Lho pak, dah 2 kali g'sahur, paz bangun tiba- tiba berkumandanglah suara adzan.......hehe Puasa di sini rasanya kurang dapet pak, beda lah kayak SMA dulu…Meskipun di sini ada pondok Romadhon sih, tapi cuma 3 hari, biz itu besoknya tugas numpuk lagie.

wduh wduh..........

Oh iya pak,salam ya buat Bu NINIK, Bu ENDANG, Bu HAJI, Bu ANIS, Pak Margo, Pak Muchsin, Pak Malik, Pak YUli, Pak Sakur,.........(n_n)


0 komentar:

 
CAKRAWALA KEHIDUPAN © 2012 Development Fauns